Taining K3 Sertifikasi Kemenakertrans
Overview
Persaingan
bisnis baik domestik maupun global mengharuskan pelaksanaan K3 sesuai peraturan
perundangundangan yang berlaku. Pelaksanaan keselamatan dan kesehatan kerja
terutama ditujukan pada tenaga ahli k3 untuk menghindarkan bahaya pada tahap
perencanaan, mencegah kecelakaan kerja pada tahap operasi dan mengurangi konsekwensi
yang ditimbulkan bila terjadi keadaan darurat atau situasi abnormal. Kejadian
kecelakaan, serta konsekuensi yang diakibatkannya dapat menyebabkan gangguan
produktivitas dan kerugian perusahaan.
Untuk
itu setiap perusahaan wajib menjalankan upaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja
agar resiko bahaya dan potensi bahaya yang ada dilingkungan kerja dapat
dikendalikan dan dicegah agar tidak terjadi kecelakaan yang dapat menimbulkan
kerugian atau bencana terhadap perusahan melaului upaya proaktif dan preventif
dari organisasi K3 perusahaan.
Dalam
rangka peningkatan sumber daya manusia di bidang kesehatan dan keselamatan
kerja, Depnakertrans telah menyusun program pendidikan dan pelatihan ahli k3
yang ada di perusahaan sesuai dengan Permenaker No. 02/Men/1992 tentang Tata
Cara Penunjukan, Kewajiban dan Wewenang ahli k3 sesuai dengan bidangnya. Sesuai
dengan Undang-Undang no. 1 tahun 1970, ahli k3 adalah tenaga teknis berkeahlian
khusus di luar Depnaker yang diangkat untuk mengawasi pelaksanaan K3 di
perusahaan masing-masing.
AHLI K3
Training ini bertujuan agar peserta pelatihan AHLI K3 mampu melaksanakan pembinaan operasional K3 di perusahaan dan mampu melaksanakan tugas serta tanggung jawab sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.
- AHLI K3 KIMIA
- AHLI K3 KONSTRUKSI
- AHLI K3 LINDUNG LINGKUNGAN
- AHLI K3 LISTRIK
- AHLI K3 PESAWAT ANGKAT ANGKUT
- AHLI K3 PESAWAT UAP
- AHLI K3 UMUM
- AHLI K3 KEBAKARAN
K3 Operator
- OPERATOR ALAT BERAT (EXCAVATOR, LOADER, BULDOZER)
- OPERATOR BOILER
- OPERATOR CRANE
- OPERATOR FORKLIFT
- OPERATOR GONDOLA
- OPERATOR PERANCAH (SCAFFOLDING)
Petugas K3
- PETUGAS K3 KEBAKARAN
- PETUGAS K3 P3K
- PETUGAS K3 PEMANTAU LINGKUNGAN KERJA
- PETUGAS K3 RUANG TERBATAS
- PETUGAS K3 KIMIA
Teknisi K3
- TEKNISI K3 AKSES TALI (TOWER CLIMBING)
- TEKNISI K3 BEKERJA PADA KETINGGIAN
- TEKNISI K3 DETEKSI GAS
- TEKNISI K3 LISTRIK
- TEKNISI K3 PERANCAH (SCAFFOLDER)
- TEKNISI K3 PESTISIDA